Tatsqifiy: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab
Vol. 2 No. 1 (2021): Tatsqifiy: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab

Hubungan Penguasaan Nahwu Sharaf dengan Kemampuan Membaca Kitab Kuning Pesantren Riyadhul Huda

Siti Mariyam (Universitas Djuanda)



Article Info

Publish Date
29 Jan 2021

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan penguasaan nahwu dan sharaf di pesantren Riyadhul Huda dan kemampuan membaca kitab kuning dan untuk memberikan masukan baru kepada semua pihak yang berkecimpung didalam dunia pengajaran dan pembelajaran bahasa Arab umumnya dan khususnya siswa kelas Alfiyah di pesantren Riyadhul Huda sendiri sebagai tempat dilakukannya penelitian ini. Penelitian ini termasuk ke dalam penelitian kuantitatif menggunakan tes. Pengumpulan sampel dilakukan melalui teknik total sampling. Analisis data dilakukan dengan korelasioner terhadap data yang telah dikumpulkan. Data tersebut terdiri atas variabel bebas, yakni penguasaan teori nahwu dan sharaf, dan variabel terikat yakni kemampuan membaca kitab kuning siswa kelas alfiyah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan penguasaan teori nahwu sharaf siswa berpengaruh 76,1% terhadap kemampuan membaca kitab. Diperkirakan masih ada 23,9% dipengaruhi faktor lain yang mempengaruhinya. Misalnya motivasi, metode dan model pembelajaran yang dibawakan oleh guru dalam mengajar, intensitas siswa dalam belajar dan pengaruh yang lainnya. Selain itu, data tersebut dinyatakan ada korelasi karena diketahui bahwa nilai p = 0,000 < 0,05

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

tatsqifiy

Publisher

Subject

Religion Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Tatsqify: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab is a peer-reviewed journal on Arabic education. This journal is published by Djuanda University Bogor. Editors welcome scholars, researchers and practitioners of Arabic Education around the world to submit scholarly articles to be published through this ...