Patria Artha Journal of Community
Vol 1, No 1 (2021): Patria Artha Journal of Community

Pelatihan Simulasi Rangkaian Listrik Bagi Siswa SMK Negeri 2 Ternate Menggunakan Software Proteus

Hadi Sirad, Mochammad Apriyadi (Unknown)
Musra, Rifai (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 May 2021

Abstract

SMK Negeri 2 Ternate merupakan salah satu sekolah menengah kejuruan di bidang Teknik yang terletak di Kota Ternate. SMK Negeri 2 Ternate mempunyai tujuan menghasilkan tamatan professional yang dapat mengisi kebutuhan tenaga menengah yang beriman, terampil, handal, berani berwiraswasta serta dapat berkembang sesuai dengan kemajuan IPTEK. Guru yang berkompeten di bidangnya dan fasilitas media pembelajaran yang memadai sangat diperlukan untuk menunjang proses belajar mengajar. Pembelajaran merupakan aktivitas yang paling utama dalam keseluruhan proses belajar. Keberhasilan pembelajaran akan tercapai disaat proses pembelajaran dapat berlangsung secara efektif, sehingga pada akhirnya kompetensi siswa dapat terpenuhi. Software simulasi  elektronik  yang dipakai  untuk  media  pembelajaran sudah  banyak  beredar  dan  dapat  dengan  mudah  kita download dari internet, salah satunya  adalah software simulasi  proteus. Software simulasi  elektronik proteus merupakan salah satu  media pembelajaran yang mempunyai  peranan penting   dalam   mensimulasikan   suatu   rangkaian   elektronik.   Siswa   bisa mencoba  membuat  suatu  rangkaian  dan  kemudian  mencobanya  tanpa  harus membuat  rangkaian  sesungguhnya.  Siswa  akan  banyak  mengetahui  simbol-simbol   elektronik,   sehingga   pengetahuan   akan   meningkat.   Siswa   dapat bereksperimen  dan  mengeksplorasi  ilmu  yang  telah  diberikan  oleh  guru dengan  membuat  rangkaian-rangkaian  baru  tanpa  takut  rangkaian  rusak  atau terbakar.   Siswa   dapat   merealisasikan   dengan   membuat   rangkaian   yang sebenarnya setelah rangkaian yang disimulasikan sudah bekerja dengan baik.Penggunaan software proteus yang didukung para pengajar yang professional diharapkan  siswa  akan  lebih  tertarik  dalam  belajar  tentang  komponen  dan rangkaian elektronika sehingga termotivasi untuk lebih tahu dan berprestasi.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

pajoco

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Engineering Health Professions Public Health Social Sciences

Description

Patria Artha Journal of Community (PKM) Universitas Patria Artha is a journal that publishes research articles on the results of community service with a focus and scope in the fields of Engineering, Economics, Health, Education, Humanities. Patria Artha Journal of Community (PKM) E-ISSN : 2809-0055 ...