CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science)
Vol 1, No 1 (2016): Januari 2016

PENERAPAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING DALAM PEMILIHAN TABLET PC UNTUK PEMULA

Satria Yudha Prayogi (Dosen Universitas Islam Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
11 Jan 2016

Abstract

Abstrak — Teknologi berkembang secara terus-menerus menyebabkan sumber daya manusia juga harus berkembang untuk mengikutinya. Banyak produk – produk teknologi baru bermunculan yang diiringi dengan persaingan antara vendor raksasa teknologi dalam memasarkan produknya. Mulai dari ponsel yang dulunya hanya dimiliki oleh para eksekutif dan pebisnis kini dapat dimiliki oleh semua orang dari latar belakang apa saja, dari yang tua sampai yang muda. Setelah ponsel, muncul gadget baru bernama tablet. Ukurannya yang lebih besar dari ponsel membuat gadget ini memiliki ciri khas tersendiri. Setelah itu ada lagi phablet yang merupakan gabungan antara phone dan tablet. Namun kebutuhan manusia yang semakin banyak membuat para vendor teknologi harus memikirkan produk baru yang mampu mengimbangi kebutuhan manusia dengan baik. Tablet PC merupakan salah satu dari jawaban itu. Namun karena banyaknya produk di pasaran membuat pembeli bingung yang mana yang cocok untuk keperluannya, khususnya para pemula. Hanya dengan membaca info produk melalui majalah atau internet kadang tidak cukup untuk menemukan produk mana yang cocok untuk mereka gunakan. Dengan memanfaatkan konsep Sistem Pengambilan Keputusan  dengan metode Simple Additive Weighting  (SAW) dan menggunakan aplikasi Mirosoft Visual Studio 2008 serta database MS Access 2007 dapat diimplementasikan untuk membuat analisa sistem dengan merancang aplikasi untuk menentukan Tablet PC yang cocok untuk digunakan oleh para pemulaKeywords :  Sistem Pendukung Keputusan, Simple Additive Weighting, Tablet PC, Mirosoft Visual Studio 2008, MS Access 2007

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

cess

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science) contains articles on research results and conceptual studies in the fields of informatics engineering, computer science and information systems. The main topics published include: 1. Information security 2. Computer security 3. Networking & ...