AT-TABSYIR: Jurnal Komunikasi Penyiaran Islam
Vol 8, No 2 (2021): Desember

Analisis Pesan Dakwah Akidah, Akhlak dan Syari’ah dalam Novel Hati Suhita Karya Khilma Anis

Inayah, Shoma Noor Firda (Unknown)
Dewi, Siti Malaiha (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2021

Abstract

Nilai-nilai kehidupan termuat dalam berbagai hal, termasuk melalui karya sastra novel. Novel menjadi salah satu media dalam kajian dakwah, yakni dakwah bil-qalam. Pesan dakwah dalam novel dapat menumbuhkan nilai-nilai islami yang dapat dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari khususnya dalam berumah tangga. Novel Hati Suhita karya Khilma Anis bercerita tentang ketabahan tokoh Alina Suhita dalam menjaga marwah keluarganya dengan berbagai nilai kehidupan. Fokus dari penelitian ini adalah penggunaan novel sebagai media bagi peneliti untuk menganalisis pesan dakwah yakni akidah, akhlak dan syariah. Jenis penelitian ini adalah library research dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik  dokumentasi dan wawancara. Dalam menganalisis data, peneliti menggunakan metode content analysis. Penelitian menggunakan dua sumber data, yaitu novel Hati Suhita karya Khilma Anis sebagai data primer dan data sekunder berupa buku-buku yang relevan dengan objek permasalahan yang diteliti. Berdasarkan hasil penelitian, novel Hati Suhita mengandung kalimat-kalimat yang mengindikasikan sebagai pesan dakwah Islam. Peneliti menghimpun melalui katagorisasi pesan dakwah. Terdapat isi pesan akidah meliputi: tawakal. Pesan akhlak meliputi: sabar, syukur, ikhlas dan birrul walidain.  Sedangkan pesan syariah meliputi: shalat dan do’a.

Copyrights © 2021