Bina Ekonomi: Majalah Ilmiah Fakultas Ekonomi Universitas Katolik Parahyangan
Vol. 20 No. 2 (2016)

Analisis Input-Output atas Dampak Sektor Pariwisata terhadap Perekonomian Maluku

Eldo Malba (Universitas Indonesia)
Iqbal M Taher (Universitas Indonesia)



Article Info

Publish Date
17 Jan 2017

Abstract

Sebagai provinsi bahari, Maluku memiliki potensi pariwisata yang beragam. Potensi ini dapat diberdayakan bagi pengembangan perekonomian Provinsi Maluku yang selama ini masih masuk dalam kategori daerah tertinggal. Menggunakan analisis input-output, studi ini bertujuan untuk meneliti seberapa besar pengaruh investasi pada industri pariwisata dan sektor pendukungnya terhadap perekonomian Provinsi Maluku. Analisis dilakukan untuk melihat efek pengganda, dampak terhadap output dan upah secara keseluruhan, dan sentralitas sektor pariwisata dalam perekonomian Provinsi Maluku. Hasil studi menunjukkan bahwa investasi pada sektor-sektor ini memiliki dampak yang dapat diperhitungkan bagi perekonomian Provinsi Maluku. Kata Kunci: input-output, Maluku, industri pariwisata

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

BinaEkonomi

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science

Description

Jurnal ini mewadahi karya tulis akademik hasil penelitian literatur maupun lapangan di bidang Ilmu Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi, yang diharapkan dapat memberi sumbangan pemahaman maupun alternatif solusi masalah ekonomi yang ...