Sebuah kebudayaan sama seperti makhluk hidup yang lahir, berkembang, dan kemungkinan dapat mati atau hilang. Eksistensi suatu kebudayaan terletak pada kemampuan masyarakat sang pemiliki kebudayaan untuk mempertahankan kebudayaan tersebut. Hubungan yang erat antara kebudayaan dan masyarakat sang pemilik kebudayaan sama seperti hanya manusia yang terdiri dari aspek material dan spititual. Tulisan singkat yang berjudul Sejarah Kebudayaan Melayu bertujuan untuk mengungkapkan salah satu kebudayaan di Indonesia yaitu kebudayaan Melayu khusunya terkait dengan perkembangan kebudayaan Melayu mulai dari awal kedatangan hingga saat ini yang menyebabkan masyarakat Melayu diidentikkan dengan Islam. Tulisan ini sampai pada penemuan bahwasannya kebudayaan telah mengalamai berbagai tahapan perkembangan yang dalam hal ini perkembangan kebudayaan tersebut terjadi juga karena adanya interaksi dengan kebudayaan lain.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2021