Pada zaman sekarang semua perusahaan ,instansi, dan lainnya, dituntut untuk bekerja lebih cepat, tepat, dan akurat, dalam proses pengolahan data ataupun dalam penyajian informasi. CV SDS Group merupakan sebuah perusahaan yang bergerak dalam dunia perpajakan. Dalam sistem pengolahan data karyawaan masih menggunakan sistem manual. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang sistem informasi pengolahan data karyawan secara terkomputerisasi yang efektif dan efisien. Metode yang di gunakan dalam penelitian ini adalah grounded (grounded research), serta melakukan metode pengumpulan data seperti, metode observasi, wawancara dan studi pustaka. Hasil penelitian ini yaitu membuat sebuah sistem informasi pengolahan data karyawan yang efektif dan efisien sehingga dapat mempermudah kinerja admininstrator dalam mengolah data karyawan dan pembuatan laporan yang di perlukan. Sistem informasi ini di rancang menggunakan sistem berbasis java dan terintergrasi dengan database yang dirancang menggunakan MySQL.
Copyrights © 2021