Pertumbuhan ekonomi merupakan salah satu hal yang terpenting dalam mengukur perekonomian di Indonesia. Selain itu, pertumbuhan ekonomi juga salah satu indikator makro dalam mengukur kinerja ekonomi suatu Negara. Indikator yang dapat digunakan untuk menunjukkan kinerja ekonomi suatu daerah adalah data mengenai Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) melalui harga yang berlaku ataupun atas dasar harga konstan. Tujuan dari proyek ini adalah untuk mengetahui perkembangan ekonomi di Sumatera Barat dan dampaknya terhadap pandemi Covid19, metode yang kami gunakan disini yaitu teknik pengumpulan data dan analisis data, Suatu masyarakat dapat mengalami suatu pertumbuhan apabila pendapatan perkapita menurut harga atau pendapatan terus menerus bertambah. Dengan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) kita dapat mengevaluasi kinerja perkembangan ekonomi suatu wilayah dari tahun ke tahun yang disajikan dalam bentuk data.
Copyrights © 2022