Jurnal Abdimas Kartika Wijayakusuma
Vol 2 No 1 (2021): Jurnal Abdimas Kartika Wijayakusuma

Sosialisasi Pencegahan Demam Berdarah Dengue (DBD) pada Masa Pandemi Covid-19 di Desa Sebuntal, Kecamatan Marangkayu, Kutai Kartanegara

Rosdiana, Rosdiana (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Sep 2021

Abstract

Abstrak: Demam Berdarah Dengue (DBD) banyak ditemukan didaerah tropis dan subtropis termasuk di Indonesia. Berdasarkan data dari Puskesmas Marangkayu angka kasus penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) mengalami peningkatan tiga tahun terakhir yaitu tahun 2016 terdapat 75 kasus DBD, tahun 2017 terdapat 9 kasus, dan 2018 terdapat 14 kasus DBD, pada tahun 2019 bulan Januari-Agustus terhitung ada 30 penderita penyakit DBD, dan diantaranya terdapat kasus meninggal dunia pada anak usia 9 tahun akibat penyakit demam berdarah dengue (DBD). Metode yang digunakan berupa sosialisasi dengan brosur melalui media sosial whatsapp group, tanya jawab, dan kunjungan ke rumah warga yang membutuhkan sekaligus melakukan konseling. Sasaran kegiatan pemberantasan sarang nyamuk demam berdarah di Desa Sebuntal adalah seluruh warga Desa, mulai dari tokoh masyarakat, toko agama, sampai kader jumantik tingkat RT. Hal ini bertujuan agar dilaksanakannya pemberantasan sarang nyamuk demam berdarah dirumah-rumah dan lingkungan tempat tinggal secara rutin. Kata kunci: Sosialisasi, Pencegahan DBD, Brosur, Media Sosial, Konseling

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jkwk

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Abdimas Kartika Wijayakusuma merupakan jurnal ilmiah yang berisi kumpulan artikel yang berasal dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Lingkup Jurnal Abdimas Kartika Wijayakusuma mencakup seluruh kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang sains, teknologi, sosiohumaniora, atau ...