Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Vol 16 No 1 (2024): JEB Vol 16 No 1 Januari 2024

Kebijakan Investasi Lahan, Review Izin Pemanfaatan Hutan Dan Lahan Pada Ekonomi Korowai Kabupaten Yahukimo

Heluka, Elius (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jan 2024

Abstract

Ada hal penting yang menjadi perhatian dalam penelitian ini adalah melihat apa faktor yang menjadi daya tarik bagi masyarakat luar Papua untuk Investasi lahan dan bagaimana peran pemerintah tentang izin pemanfaatan hutan sehingga pelaku bisnis di pusat kota dekai berinisiatif berdagang dengan nilai sembago mahal termasuk di korowai wilayah tentunya dengan ketergantungan pada produk luar, tidak secara langsung membuka peluang bagi masyarakat luar papua untuk memasarkan produk nasional dan produk lokal mereka, sehingga orang-orang di korowai sebagian dapat memperbaiki status ekonominya. Penelitian ini menggunakan analisis SWOT untuk mengetahui kekuatan, kelemahan, peluang dan perlakuan yang dihadapi pada pengembangan kebijakan investasi lahan, izin pemanfaatan hutan dan lahan pada ekonomi korowai. Hasil analisis ini menemukan bahwa daerah Korowai di Kabupaten Yahukimo berada di Kuadran III, yang berarti pertumbuhan agresif di kawasan dapat dicapai dengan menggunakan kekuatan dan peluang yang ada, walaupun ada kelemahan dan ancaman namun tidak menutup peluang untuk perkembangan sektor Investasi lahan, pemanfaatan Hutan dan lahan pada Ekonomi Korowai dengan perdagangan tumbuh di wilayah ini meski masih bersifat tinggi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jeb

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

JURNAL EKONOMI DAN BISNIS kini hadir sebagai sarana komunikasi ilmiah yang mengkaji berbagai fenomena-fenomena sosial berupa kajian-kajian teori, konsep sosial, hasil penelitian maupun aplikasi sosial. Jurnal Ekonomi dan Bisnis adalah jurnal yang dibina dan diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu ...