Penulis menggunakan algoritma ini untuk mengelompokkan daerah lahan berdasarkan kriteria kesesuaian terhadap tanaman padi dan persentase jumlah penghasilan padi di Kabupaten Aceh Utara. Dataset yang digunakan untuk penelitian ini adalah data perkembangan intensifikasi padi di Kabupaten Aceh Utara dari tahun 2015 hingga tahun 2019 yang diambil dari Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan Kabupaten Aceh Utara dan juga data profil Kabupaten Aceh Utara yang dikeluarkan oleh RPIJM Bidang Cipta Karya Kabupaten Aceh Utara. Data diuji dengan mengelompokkan data dengan atribut berbeda menjadi 4 klaster, yaitu sesuai, cukup sesuai, marginal (rata-rata) dan kurang sesuai. Dilakukan perhitungan rata-rata persentase tinggi dan rendahnya tingkat penghasilan panen pada daerah berdasarkan data pertahunnya. Setiap pengujian didasarkan pada parameter kesesuaian tanaman padi. Metode ini membagi nilai atribut dalam percabangan yang telah di tentukan dengan menghitung nilai atibut dalam data, yang kemudian di visualisasikan dalam bentuk pohon keputusan atau rule yang di gunakan untuk acuan akhir prediksi.
Copyrights © 2022