As-Salam: Jurnal Studi Hukum Islam & Pendidikan
Vol 7 No 2 (2018): AKTUALISASI DUNIA KERJA BERDASARKAN IPTEK

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERHITUNG MELALUI MEDIA VISUAL PADA SISWA TK PGRI SADAR SRIWIJAYA

Siti Malikah, Nurul Hidayah (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keberhasilan pembelajaran menggunakan media visual dalam peningkatan kemampuan berhitung. Penelitian ini menggunakan pola penelitian tindakan kelas (PTK) dilaksanakan dengan cara kolaborasi antara guru dan peneliti, dengan tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, refleksi. Penelitian ini dilakukan selama 3 siklus yang setiap siklus terdiri dari 3 kali pertemuan. Subjek dari penelitian ini adalah siswa TK PGRI Sadar Sriwijaya Bandar Sribhawono Lampung Timur sebanyak 30 siswa, Metode pengumpulan data menggunakan tes tertulis dan observasi. Hasil penelitian menjelaskan bahwa terjadi peningkatan kemampuan berhitung sebesar 23% pada siklus 1 dan 40% pada siklus II. Hal ini tentu saja membuktikan bahwa pembelajaran menggunakan media visual dapat meningkatkan kemampuan berhitung pada siswa TK PGRI Sadar Sriwijaya Bandar Sribhawono Lampung Timur.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

assalam

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal As-Salam: Jurnal Studi Hukum Islam & Pendidikan Mengkaji berbagai macam problematika yang berkaitan dengan Hukum & Pendidikan yang terjadi di masyarakat. Redaksi As-Salam mengundang para peminat kajian keislaman dan pendidikan untuk menulis dan melaporkan penelitinya dengan tema yang relevan ...