JTERA (Jurnal Teknologi Rekayasa)
Vol 6, No 2: December 2021

Antena Mikrostrip Rectangular Array 4x2 Elemen dengan Metode Inset Feed pada Frekuensi 3,5 GHz untuk Aplikasi 5G

Hanny Madiawati (Unknown)
Asep Barnas Simanjuntak (Politeknik Negeri Bandung)



Article Info

Publish Date
22 Dec 2021

Abstract

Pemenuhan kebutuhan pengguna dalam sistem komunikasi untuk menunjang kegiatan sehari-hari semakin meningkat, sehingga membuat perkembangan teknologi bidang telekomunikasi pun berkembang semakin pesat. Semakin besarnya kebutuhan pengguna dalam sistem telekomunikasi di era sekarang membuat kebutuhan transmisi data pun harus semakin cepat dengan bandwidth yang lebar. Oleh karena itu, hadir teknologi 5G yang bertujuan untuk menyempurnakan generasi-generasi pendahulunya dan diharapkan dapat mengatasi permasalahan tersebut. Salah satu perangkat penting untuk penunjang kinerja jaringan 5G ini adalah antena yang memiliki bandwidth dan gain yang cukup besar. Pada penelitian ini telah direalisasikan antena mikrostrip menggunakan metode array dengan konfigurasi 4x2 dan metode inset feed pada pencatuan antena untuk aplikasi 5G menggunakan material dielektrik FR4 Epoxy. Desain antena ini menggunakan metode array guna meningkatkan nilai gain danĀ  juga menggunakan metode pencatuan inset feed guna mempermudah dalam matching impedance. Antena ini dibuat pada aplikasi 5G ini berhasil direalisasikan dan mampu bekerja pada frekuensi 3,5 GHz, bandwidth 100 MHz pada return loss 10dB, dan gain lebih besar dari 9 dB.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jtera

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

TERA (Journal of Engineering Technology) is peer-review journal providing original research papers, case studies, and articles review in engineering technology field. The journal can be used as an authoritative source of scientific information for researchers, researcher academia or institution, ...