Al Kalam : Jurnal Komunikasi, Bisnis dan Manajemen
Vol 9, No 1 (2022): JANUARI : AL KALAM JURNAL KOMUNIKASI, BISNIS DAN MANAJEMEN

ANALISIS PERBEDAAN KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN TRANSPORTASI DI BEI SEBELUM DAN SESUDAH PANDEMI COVID-19

Susmita Dian Indiraswari (Universitas PGRI Kanjuruhan Malang)
Nida Putri Rahmayanti (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pancasetia Banjarmasin)



Article Info

Publish Date
22 Jan 2022

Abstract

ABSTRACTPenelitian ini memiliki tujuan untuk menguji perbedaan antara rasio solvabilitas, likuiditas, profitabilitas, dan efektivitas sebelum dan sesudah pandemi Covid-19 pada perusahaan transportasi yang tercatat di BEI. Populasinya adalah seluruh perusahaan yang tergabung dalam BEI. Sampel penelitiannya adalah seluruh perusahaan sektor transportasi di BEI tahun 2019 dan 2020 dengan menggunakan purposive sampling.Metodenya menggunakan uji beda t berpasangan (Pair-sample T-test). Adapun hasil dari penelitian ini Tidak terdapatnya perbedaan yang signifikan antara rasio solvabilitas, rasio likuiditas, dan rasio efektivitas sebelum dan sesudah pandemi Covid-19 dan terdapatnya perbedaan yang signifikan antara rasio profitabilitas (ROA) & (ROE) sebelum dan sesudah pandemi Covid-19 pada perusahaan transportasi yang tercatat di BEI.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

alkalam

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Al Kalam Jurnal Komunikasi, Bisnis dan Manajemen menerbitkan naskah hasil penelitian yang relevan dengan bidang ilmu komunikasi, bisnis dan manajemen. ...