Abstract— The progress of a city can be seen from the compilation of population data for the area and the equal access to facilities and usability obtained by local residents. Currently, the government is consistently trying to develop a community empowerment system starting from small steps, one of which is by developing the Dasawisma system. Dasawisma is a PKK (Community Welfare Development) work program where one or two residents in each Rukun Tetangga are tasked with collecting data on local residents, disseminating information about government programs, conducting inter-member counseling and several other socialization activities. In general, the DKI Jakarta Provincial Government has released the "Carik Jakarta" application, but cadres still need a system for manual data collection, because sometimes the actual data in the field is not the same as the population data in the government-owned database, that's why a system is needed to facilitate the performance of PKK members. This information system is made website-based with a waterfall design method. It is hoped that with this information system, the performance of PKK members will be more effective and efficient.Keywords: dasawisma, waterfall, web based Abstrak— Kemajuan sebuah kota dapat dilihat dari tersusunnya data kependudukan wilayah tersebut dan meratanya akses terhadap fasilitas dan daya guna yang didapatkan oleh penduduk setempat. Saat ini Pemerintah secara konsisten mencoba mengenbangkan sistem pemberdayaan masyarakat mulai dari langkah kecil, salah satunya adalah dengan mengembangkan sistem Dasawisma. Dasawisma merupakan program kerja PKK (Pembinaan Kesejahteraan Warga) dimana ada satu atau dua warga di setiap Rukun Tetangga yang bertugas untuk melakukan pendataan warga sekitar, menyebarkan informasi tentang program-program pemerintah, melakukan penyuluhan antar-anggota dan beberapa aktivitas sosialisasi lainnya. Pemprov DKI secara umum telah merilis aplikasi "Carik Jakarta", namun para kader tetap membutuhkan sistem untuk melakukan pendataan manual, karna terkadang data aktual di lapangan tidak sama dengan data kependudukan warga yang ada di dalam database yang dimiliki pemerintah, karna itulah dibutuhkan sebuah sistem guna mempermudah kinerja para anggota PKK. Sistem informasi ini dibuat berbasis website dengan metode perancangan menggunakan waterfall. Diharapkan dengan adanya system informasi ini maka kinerja para anggota PKK menjadi lebih efektif dan efisien.Kata Kunci: dasawisma, waterfall, berbasis web
Copyrights © 2021