AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengungkap secara mendalam tentang penerapan pembelajaran akidah akhlak secara kontekstual di Madrasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Manbaul Ulum. Metode penelitian ialah deskriptif kualitatif. Instrumen penelitian meliputi wawancara mendalam, observasi mendalam dan dokumentasi. Tehnik analisis ditempuh melalui pengumpulan data, reduksi data, penampilan data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa pembelajaran kontekstual pada mata pelajaran Akidah Akhlak yang berada di kelas IX MTs Pondok Pesantren Manba’ul ‘Ulum sudah diterapkan oleh guru pengampu dengan cukup baik melalui metode bermain peran. Hasil dari penerapan ini telah menimbulkan proses pembelajaran yang kondusif sehingga memudahkan sang guru untuk menyampaikan materi yang disampaikan dan siswa menerima materi pembelajaran dengan cukup baik.Kata kunci: akidah akhlak, guru, kontekstual AbstractThis study aimed at revealing deeply the application of Akidah Akhlak contextual learning in Islamic Junior High School of Manba'ul ‘Ulum boarding school. The research method was descriptive qualitative. Research instruments were in-depth interviews, in-depth observations, and documentation. Analysis techniques were conducted through data collection, data reduction, data display, and data conclusion. The results of the study show that Akidah Akhlak contextual learning in grade IX of Islamic Junior High School of Manba'ul Ulum boarding school is implemented quite well by the teachers through the role-playing method. The results of this implementation has led to a conducive learning process making it easier for teachers to deliver the materials and students to absorb the learning materials quite well.Keywords: akidah akhlak, teacher, contextual
Copyrights © 2019