Penelitian ini bertujuan untuk memberikan ilmu pengaruh perlakuan media tentang laju perkecambahan dan persentase perkecambah benih beringin. Hasil dari penelitian ini adalah untuk memberikan ilmu tentang caramengecambahkanbenih beringin dengan menggunakan media pasir, tanah, dan rockwool. Berdasarkan dari hasil penelitian ini, perlakuan media tidak berpengaruh nyata terhadap perkecambahan benih beringin. Namun demikian, laju perkecambahan benih beringin tertinggi diperoleh dari media rockwool (15,42hari), disusul oleh media pasir (20,56 hari), dan media tanah (22,00 hari). Persentase perkecambahan benih beringin tertinggi diperoleh dari media rockwool (26,67%), di susul oleh media tanah (16,67%), dan media pasir (10,00%). Secara keseluruhan, pengaruh perlakuan terbaik untuk perkecambahan benih beringin adalah menggunakan media rockwool dari hasil laju perkecambahan dan persentase berkecambah.
Copyrights © 2019