Jurnal Mitra Pendidikan
Vol 5 No 9 (2021): Jurnal Mitra Pendidikan Edisi September

PENGARUH PERTUMBUHAN PENDUDUK DI DESA BAKALEREK TERHADAP JUMLAH SISWA SDN BAKALEREK MELALUI METODE PENGAMATAN LANGSUNG

Konradus Nuba (SDN Bakalerek Kabupaten Lembata)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2021

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah Untuk mengetahui pengaruh pertumbuhan penduduk di Desa Bakalerek terhadap jumlah siswa SDN Bakalerek. Data yang dianalisis adalah data dari hasil observasi, wawancara dan cacatan lapangan yang diperoleh sebelum dan selama berlangsungnnya penelitian tindakan sekolah.Teknik analisis data yang digunakan adalah secara deskriptif. Pengumpulan data yang dilakukan melalui pengamatan, wawancara, catatan lapangan, dianalisis sejak proses berlangsung penelitian, sehingga hal ini menunjukan bahwa penelitian tindakan sekolah prosesnya bersamaan pada saat pengumpulan data. Diharapkan data dari hasil penelitian ini dapat menggambarkan mengenai keadaan lingkungan di sekitar SDN Bakalerek. Jika dilihat dari jumlah siswa yang ada di SDN Bakalerek yang berjumlah 59 orang tidak sebanding dengan jumlah 101 KK atau sekitar 600 jiwa yang tersebar di desa Bakalerek. Hal ini sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan penduduk di desa tersebut. Beberapa penyebanya adalah jumlah usia produktif dan ibu hamil yang kurang karena ada penduduk yang keluar daerah untuk merantau ke tempat lain. Jumlah orangtua siswa sebesar 15% dan jumlah usia sekolah sebesar 9,83% masih jauh dari tingkat berhitungan jumlah penduduk sebesar 50%. Berdasarkan penelitian siklus I dan siklus II, maka hasil penelitian yang diperoleh ternyata pertumbuhan penduduk di lingkungan sekolah terutama jumlah penduduk dan jumlah ibu poduktif sangat berpengaruh terhadap jumlah siswa di sekolah yang sedikit dan belum bisa ditingkatkan lagi dalam jangka waktu yang cepat.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

e-jmp

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Mitra Pendidikan adalah Jurnal hasil penelitian dalam bidang pendidikan. Isi jurnal ini diharapkan menjadi inspirasi para Tenaga Pendidik dalam pengembangan ...