Jurnal Mitra Pendidikan
Vol 5 No 11 (2021): Jurnal Mitra Pendidikan Edisi November

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN QUANTUM TEACHING PADA SISWA KELAS V SDN BANTAI BAMBURE TAHUN PELAJARAN 2020/2021

Randus Randus (SDN Danau Bambure)



Article Info

Publish Date
20 Nov 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa kelas V SDN Danau Bambure dalam pembelajaran IPS dengan model pembelajaran Quantum Teaching. PTK ini terdiri dari 2 siklus, dengan tiap-tiap siklus memuat tahap perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Lokasi PTK adalah SDN Danau Bambure, Kecamatan Dusun Utara, Kabupaten Barito Selatan, Propinsi Kalimantan Tengah. Subjek penelitian adalah siswa kelas V SDN Danau Bambure yang berjumlah 18 orang yang dilaksanakan pada bulan September sampai dengan November 2020. Hasil penelitian ini menunjukkan terjadinya peningkatan yang signifikan pada nilai hasil belajar siswa. Peningkatan hasil belajar siswa dibuktikan dengan terjadinya peningkatan nilai hasil belajar siswa pada tiap-tiap siklus. Sedang peningkatan jumlah siswa yang dapat memperoleh nilai lebih dari atau sama dengan 70 atau dapat mencapai KKM juga mengalami peningkatan, yaitu sebanyak 11 (61,11%) siswa pada Prasiklus, meningkat menjadi 13 (72,22%) siswa pada siklus I, dan meningkat lagi menjadi 16 (88,89%) pada siklus II. Jadi hasil penelitian ini menunjukkan bahwa setelah siklus terakhir hasil belajar siswa telah mencapai ketuntasan belajar secara klasikal.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

e-jmp

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Mitra Pendidikan adalah Jurnal hasil penelitian dalam bidang pendidikan. Isi jurnal ini diharapkan menjadi inspirasi para Tenaga Pendidik dalam pengembangan ...