Tujuan dari penelitian yang hendak dicapai untuk meningkatkan kinerja guru dalam penggunaan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) sederhana di SDK Lamabaka. Data yang dianalisis adalah data dari hasil observasi, wawancara dan cacatan lapangan yang diperoleh sebelum dan selama berlangsungnnya penelitian tindakan sekolah.Teknik analisis data yang digunakan adalah secara deskriptif. Pada siklus ke II ini, kegiatan pertama semua guru dikumpulkan di satu ruangan untuk mengikuti pelatihan TIK sederhana. Kegiatan diawali dengan pembukaan kepala sekolah sekaligus membuka kegiatan pelatihan secara resmi. Pada pertemuan I pertama dan kedua, sasaran utama adalah kepada guru yang belum mahir. Materi yang disampaikan berupa cara pengoperasian komputer dasar serta cara mengikuti ujian secara online melalui komputer. Setelah sedikit materi yang disampaikan, mentor kemudian memberikan praktek singkat tentang cara mengaktifkan dan mematikan komputer dan juga pengolahan data menggunakan microsoft word. Guru diajarkan bagaimana cara menulis mengunakan komputer. Tak lupa pula operator memberikan simulasi tentang ujian berbasis komputer. Pelaksanaan siklus I dan siklus II dalam penelitian tentang Upaya peningkatan kinerja dalam penggunaan teknologi informasi dan computer (TIK) sederhana di SDK Lamabaka sudah meningkat. Hal ini di lihat dari pengamatan setelah pelatihan, antusias guru dalam membuat perangkat pembelajaran yang sebelumnya masih manual kini sudah menggunakan komputer atau laptop.
Copyrights © 2021