Abstrak Masalah penelitian tindakan kelas ini adalah rendahnya hasil belajar IPS dan aktivitas belajar siswa kelas VII SMP Negeri 1 Darul Kamal Kabupaten Aceh Besar Tahun Pelajaran 2013/2014.Tujuan umum penelitian ini adalah meningkatkan kualitas pembelajaran IPS. Tujuan khusus adalah meningkatkan hasil belajar dan aktivitas belajar. Hasil penelitian ini dapat bermanfaat langsung bagi sekolah yaitu meningkatkan kualitas pembelajaran IPS, di samping itu juga bermanfaat bagi guru dan siswa. Melalui penelitian tindakan kelas ini, guru memperoleh pengalaman melakukan penelitian dan meningkatkan kualitas pembelajaran, sedangkan siswa memperoleh pembelajaran yang lebih menarik dan menyenangkan. Penelitian ini dilaksanakan ddalam 2 siklus, dimana aktivitas setiap siklus meliputi perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, evaluasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII sebanyak 25 orang siswa. Metode pemecahan masalah yang digunakan adalah menerapkan pembelajaran peta konsep pada pembelajaran IPS materi proklamasi kemerdekaan. Instrumen penelitian menggunakan kuis, lembaran observasi dan catatan lapangan. Pelaksanaan penelitian secara kolaboratif dengan melibatkan 2 orang guru IPS. Hasil penelitian ini menunjukkan peningkatan hasil belajar dan aktivitas siswa. Siklus I nilai rata-rata yang dicapai siswa adalah 67 dengan ketuntasan belajar 68 % dan skor persentase rata-rata aktivitas siswa adalah 43%. Siklus II nilai rata-rata hasil belajar yang dicapai siswa adalah 72 dengan ketuntasan belajar 88 % dan skor rata-rata aktivitas siswa adalah 68. Dengan demikian penelitian tindakan kelas ini dikatakan berhasil sehingga peneliti merekomendasikan penerapan pembelajaran peta konsep dapat meningkatkan hasil belajar IPS materi proklamasi kemerdekaan dan aktivitas belajar siswa. Kata Kunci: Aktivitas, hasil belajar, peta konsep
Copyrights © 2014