Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis berlakunya manajemen pembelajaran daring siswa di masa pandemic Covid-19. Karena dalam setiap pembelajaran adanya sebuah manajemen pembelajaran sangatlah penting. Meskipun pada saat pandemi Covid-19 melanda Indonesia, eksistensi manajemen pembelajaran tetaplah harus ada. Pada saat pandemic melanda, manajemen pembelajaran di Indonesia memerlukan banyak penyesuaian dengan kondisi pandemi. Pelaksanaan pembelajaran pun menjadi berbasis teknologi atau biasa disebut dengan pembelajaran dalam jaringan (daring). Penelitian ini menggunakan metode studi pustaka. Penelitian kualitatif ini menggunakan teknik pengumpulan data StudiLiteratur. Dimana kesimpulan dari penelitian ini adalah pelaksanaan manajemen pembelajaran di masa pandemic ini masih kurang optimal. Masih banyak kendala yang ditemui dalam pelaksanaannya. alah satunya kendala yang dijumpai saat pembelajaran daring. Solusi dari permasalahan yang ditemui adalah diperlukan adanya sosialisasi dan penyesuaian manajemen pembelajaran di masa pandemi ini
Copyrights © 2022