Dalam pelaksanaan pelayanan kesehatan tentunya harus ditunjang dengan fasilitas yang memadai khusunya untuk rekam medik yang harus memenuhi standart yang sudah ditetapkan. Efektifitas dan efisiensi penggunaan berkas rekam medik di tempat pendaftaran sangat berpengaruh terhadap suatu pelayanan dipuskesmas.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sudah efisien dan efektif atau belum dalam penggunaannya berkas rekam medik. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah 3 petugas pendaftaran di tempat pendaftaran pasien. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara dan observasi. Analisa data yang digunakan adalah analisa secara deskriptif. Kata Kunci : Efektifitas, Efisiensi, Berkas Rekam Medik, Tempat Pendaftaran.
Copyrights © 2019