Warta Ikatan Sarjana Komunikasi Indonesia
Vol 4, No 2 (2021)

Penggunaan Media Online untuk Meningkatkan Fundraising Sedekah di Makassar

Ani Purwantini (Magister Ilmu Komunikasi, Universitas Hasanuddin Makassar)
Muh. Akbar (Departemen Ilmu Komunikasi, Universitas Hasanuddin Makassar Jl. Perintis Kemerdekaan KM. 10 Makassar 90245 - Indonesia)
Muh. Iqbal Sultan (Departemen Ilmu Komunikasi, Universitas Hasanuddin Makassar Jl. Perintis Kemerdekaan KM. 10 Makassar 90245 - Indonesia)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2021

Abstract

Kehadiran lembaga Zakat, Infaq, Sedekah dan Wakaf (ZISWAF) bisa membantu beban pemerintah mengurangi angka kemiskinan. Penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus ini mendeskripsikan strategi komunikasi PPPA Daarul Qur’an Makassar dalam meningkatkan fundraising sedekah. Teori yang digunakan adalah komunikasi persuasif dan teori pemasaran sosial. PPPA Daarul Qur’an meggunakan media online untuk menyebar infomasi dan sosialisasi program unggulan melalui Instagram, facebook, whatsapp dan sedekahonline.com. Temuan penelitian adalah, strategi Daarul Qur’an Makassar menggunakan beberapa tahapan untuk menyebarluaskan keberadaan Daarul Qur’an Makassar dan program yang dijalankannya. Daarul Qur’an Makassar memberi edukasi kepada khalayak melalui video ceramah, kata motivasi, atau do’a tentang sedekah, serta mengangkat cerita atau testimoni dari donatur mengenai dahsyatnya sedekah. Selanjutnya, Daarul Qur’an Makassar memberikan laporan secara transparan tentang penggunaan dana donatur.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

WartaISKI

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

The journal is for publications focusing on social life in which communication occurs through the use of various media. The manuscripts to be published include the results of research, theoretical thinking, and the study of various phenomena of human life in communication. As a scientific ...