Genta Mulia : Jurnal Ilmiah Pendidikan
Vol 12, No 2 (2021)

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA MATERI PECAHAN MELALUI PENERAPAN PENDEKATAN PAKEM SISWA KELAS V SD NEGERI 20 KARANG ANYAR

Yunita Sipahutar (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Jun 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika pada materi pecahan melalui penerapan pendekatan PAKEM siswa kelas V SD Negeri 20  karang Anyar kecamatan pangkatan labuhanbatu 2020/2021. Objek dalam penelitian ini adalah hasil belajar matematika pada materi pecahan pokok bahasan perkalian pecahan melalui penerapan pendekatan PAKEM. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan observasi dan tes. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada peningkatan hasil belajar pada materi pecahan pokok bahasan perkalian pecahan melalui penerapan pendekatan PAKEM siswa kelas V SD Negeri 20 karang anyar , labuhan batu. Peningkatan yang terjadi yaitu, (1) rata-rata nilai pratindakan siswa sebesar 53,00 dengan persentase ketuntasan sebesar 38,9%, (2) rata-rata nilai evaluasi akhir siklus I sebesar 77,71dengan persentase ketuntasan sebesar 68,6%, (3) rata-rata nilai evaluasi akhir siklus II sebesar 82,61 dengan persentase ketuntasan 90,8%.  Kata-kata kunci: hasil belajar matematika materi pecahan, penerapan pendekatan  PAKEM

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

gm

Publisher

Subject

Aerospace Engineering

Description

Jurnal Ilmiah dengan fokus semua bidang Pendidikan (pendidikan dasar hingga perguruan tinggi). Journal ini di publish secara berkala yang diperuntukkan bagi dosen, mahasiswa dan pemerhati kependidikan untuk menyebarluaskan hasil kajian, pemikiran dan penelitian yang relevan dalam bidang pendidikan ...