Jurnal Psikologi Islam
Vol. 3 No. 5 (2007): Jurnal Psikologi Islam

KELAPANGDADAAN MAHASISWA-SANTRI DAN MAHASISWA-REGULER

NASHORI, FUAD (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Feb 2017

Abstract

Intisari Tulisan ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kelapangdadaan antara mahasiswa-santri dan mahasiswa-reguler (non-santri). Hipotesis uamh diajukan adalah ada perbedaan kelapangdadaan antara mahasiswa-santri dan mahasiswa-reguler. Alat ukur yang digunakan adalah skala kelapangdadaan. Subjek penelitian adalah mahasiswa-santri yang menempuh pendidikan di perguruan tinggi dan pendidikan agama di Pondok Pesantren UII dan Pondok Pesantren Kyai Ageng Giring Yogyakarta. Mereka berjumlah 20 orang santri. Sementara 89 orang lainnya adalah mahasiswa-reguler yang menempuh pendidikan tinggi di Universitas Islam Indonesia. Hasil penelitian ini menunjukkan mahasiswa-santri dan mahasiswa-reguler memiliki kelapangdadaan yang tidak berbeda satu dengan yang lainnya. Kata Kunci : kelapangdadaan, mahasiswa-santri, mahasiswa-reguler

Copyrights © 2007






Journal Info

Abbrev

jpi

Publisher

Subject

Religion Humanities Social Sciences

Description

Jurnal Psikologi Islam Focus and Scope is integration of Psychology and Islamic values, such as Islamic psychology measuring instruments, Islamic psychology intervention, Study of classical and modern Islamic Psychology, Study of classical and modern Islamic Psychology figures, Muslim community, ...