Penelitian ini bertujuan untuk melihat kualitas internal telur dengan mengamati kandungan lemak, protein dan vitamin. Penelitian menggunakan ayam Arab betina fase produksi sebanyak 56 ekor selama 7 minggu. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 5 ulangan, masing-masing ulangan terdiri dari 2 ekor ayam. Perlakuan yang digunakan adalah R0 = Ransum Basal kontrol, R1 = Ransum Basal + 150 mg vitamin C, R2 = Ransum Basal + 1% serbuk kunyit, R3 = Ransum Basal + 150 mg vitamin C dan 1% serbuk kunyit. Parameter yang diukur adalah kadar vitamin C telur (%/mg), asam lemak bebas (%), kadar lemak (%), kadar protein (%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kolaborasi penambahan serbuk kunyit dan vitamin C dalam ransum (perlakuan R3) mampu meningkatkan asupan kandungan vitamin C telur ayam Arab paling tinggi yaitu 45, 64% %/mg atau menunjukkan peningkatan 29,84% lebih tinggi dari kontrol, dan penambhan kunyit dalam ransum juga terindikasi dapat menunrunkan kandungan asam lemak bebas dalam telur.
Copyrights © 2022