Penelitian bertujuan untuk memaknai Ornamen Masjid Al-Islam Muhammad Cheng Ho Palembang. Masalah difokuskan pada pemaknaan budaya dalam Ornamen Masjid Al-Islam Muhammad Cheng Ho Palembang. Produksi Tanda dan Makna Ornamen Masjid Al-Islam Muhammad Cheng Ho Palembang” merupakan kajian terhadap ornamen masjid di Palembang, Provinsi Sumatera Selatan. Masjid ini merupakan salah satu bukti peninggalan sejarah muslim Tionghoa dan masyarakat Palembang serta menjadi simbol perpaduan budaya Cina dan budaya Palembang. Ornamen pada bangunannya, membuat masjid semakin indah. Begitu juga dengan keberagaman motif pada gapura masjid, dinding masjid, tiang masjid, pintu masjid, mimbar masjid, meja ceramah, mihgrab, dan tempat penimpanan Al- Qur’an menjadikan masjid ini berbeda dengan masjid lainnya di Palembang. Metode penelitian dengan pendekatan kualitatif. Data-data dikumpulkan melalui obeservasi lapangan, wawancara, dan dokumentasi untuk keabsahan data serta validitas data. Sumber data ini dianalisis melalui pengelompokan identitas Cina, identitas Islam, dan identitas Palembang. Keberagaman motif ornamen Masjid Al-Islam Muhammad Cheng Ho Palembang memiliki tiga unsur budaya, yakni budaya Cina, budaya Islam, dan budaya Palembang. Adapun identitas budaya pada masjid tersebut, dilihat dari warna, bentuk, dan tulisan. Kajian ini menyimpulkan bahwa adanya bentuk-bentuk motif dua dimensi dan tiga dimensi, motif-motif yang terdapat di masjid merupakan motif sebagai tanda yang dimaknai sebagai budaya.
Copyrights © 2022