Pusat perbelanjaan di Palembang telah mengalami kemajuan yang pesat seiring dengan berkembangnya Kota Palembang dengan pembangunan berbagai infrastruktur yang prestisius. Hal tersebut terkait erat dengan agenda besar perhelatan Asian Games dan Moto GP pada tahun 2018 yang lalu. Keberadaan pasar tradisional termasuk salah satu variabel paling nyata kegiatan ekonorni masyarakat di suatu wilayah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pendapatan pedagang di tradisional Plaza Aldiron Cinde sebelum dan ketika pembangunan pasar berbeda secara signifikan. Metode penelitiannya adalah analisis regresi berganda menggunakan secara simultan (uji F) pada level significance 5%. Hasil uji hipotesis secara uji simultan (uji F) pada Tabel 7.12 menunjukkan bahwa diperoleh besarnya probabilitas sebesar 0,000 < 0,05. Dengan demikian, dalam penelitian ini menyatakan ada pengaruh yang signifikan dari sebelum dan ketika ada pembangunan Plaza Aldiron sebagai variabel bebas secara simultan terhadap pendapatan pedagang sebagai variabel terikat.
Copyrights © 2021