Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pelatihan, motivasi, dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif asosiatif. Sampel penelitian yang diambil adalah seluruh petugas kebersihan PT ISS Indonesia yang bekerja di PT Tirta Investama Cianjur. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik pengujian kualitas instrumen meliputi uji validitas dan uji reliabilitas. Analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dan uji asumsi klasik berupa uji normalitas, uji multikolinearitas dan uji heteroskeda-stisitas. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Variabel Pelatihan secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan, (2) Variabel Motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan, (3) Variabel Kepuasan Kerja secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan, (4) Pelatihan, Motivasi, dan Kepuasan Kerja secara simultan atau bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan.
Copyrights © 2021