Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Vol. 3 No. 1 (2022): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)

Pengaruh Disiplin Preventif dan Disiplin Korektif Terhadap Kinerja Pegawai Negeri Sipil Pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Indragiri Hilir

Meilisa Syelviani (Universitas Islam Indragiri)



Article Info

Publish Date
04 Jan 2022

Abstract

Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui variabel disiplin preventif dan disiplin korektif terhadap kinerja Pegawai Negeri Sipil Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Indragiri Hilir. Populasi yang digunakan dalam penelitian pada pegawai Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Indragiri Hilir berjumlah 31 orang. Jenis dan sumber data yang digunakan yaitu data kualitatif dan kuantitatif sedangkan sumber data yang digunakan yaitu data primer dan sekunder. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dengan daftar pertanyaan dan studi kepustakaan. Adapun analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, regresi linier berganda dan uji hipotesis menggunakan uji t secara persial, uji f/simultan dan uji determinasi. Uji parsial bahawa disiplin preventif (X1) dan disiplin korektif (X2) berpengaruh secara parsial terhadap kinerja (Y) Pegawai Negeri Sipil Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Indragiri Hilir.    Kata Kunci: Disiplin Preventif, Disiplin Korektif, Kinerja

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

msej

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) is published by Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI) as an information and communication media for practitioners, researchers and academics who are interested in the field of management (Finance, Human Resource, ...