Seminar Nasional Hasil Riset dan Pengabdian (SNHRP)
Vol. 2 (2019): Seminar Nasional Hasil Riset dan Pengabdian (SNHRP) Ke 2 Tahun 2019

Profil Berpikir Relasional Mahasiswa Dalam Menyelesaikan Masalah Matematika

Restu Ria Wantika (Pendidikan Matematika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya)



Article Info

Publish Date
04 May 2021

Abstract

Berpikir relasional memiliki beberapa indikator yang berdasarkan polya yaitu mulai dari memahami masalah, merencanakan pemecahan masalah, melaksanakan rencana pemecahan masalah dan memeriksa kembali hasil pemecahan masalah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran secara terperinci tentang berpikir relasional dalam menyelesaikan masalah matematika. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Subjek dipilih berdasarkan hasil tes pemecahan masalah. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi selama pembelajaran, tes dan wawancara mendalam. Instrumen penelitian adalah tes diagnostik dan pedoman wawancara. Analisis data dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan dan kebsahan data. Data yang dianalisis adalah data hasil tes dan hasil wawancara mendalam yang digunakan untuk mendeskripsikan proses berpikir relasional dalam pemecahan masalah. Hasil yang didapatkan pada penelitian ini adalah pendeskripsian berpikir relasional mahasiswa dalam pemecahan masalah. Kata kunci : Berpikir Relasional, Pemecahan Masalah

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

snhrp

Publisher

Subject

Other

Description

Seminar Nasional Hasil Riset dan Pengabdian (SNHRP) merupakan salah satu ajang mempertemukan para peneliti disemua bidang pada tingkat nasional. Tujuan diadakan kegiatan ini agar peneliti akan mampu mengembangkan jaringan sosial, bertukar pengetahuan dan membangun jaringan yang kuat antara komunitas ...