NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Vol 9, No 2 (2022): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial

ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR (OCB) PADA APARATUR SIPIL NEGARA DI SEKRETARIAT DAERAH KABUPATEN KOLAKA

Nurul Qurrata Ayuni (Program Magister Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Hasanuddin)
Muh Akmal Ibrahim (Program Magister Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Hasanuddin)
Hasniati Hasniati (Program Magister Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Hasanuddin)



Article Info

Publish Date
18 Feb 2022

Abstract

Di era persaingan saat ini, sumber daya manusia selaku penggerak komponen prosedur, teknologi, dan struktur diharuskan untuk terus berkembang. Dalam suatu organisasi, faktor pemberdayaan mencerminkan aktivitas kerja individu yang aktif bekerja dimana individu dapat melakukan pekerjaannya. Pemberdayaan organisasi merupakan solusi dari peraturan ketenagakerjaan yang tinggi dimana karyawan diharapkan untuk kreatif dan berkolaborasi dalam organisasi yang dapat berdampak pada pencapaian fungsi efektivitas organisasi. Aparatur Sipil Negara (ASN) yang merupakan salah satu sumber daya manusia di lingkup pemerintah yang berperan sebagai aparatur negara yang melaksanakan kebijakan yang telah ditetapkan oleh pimpinan instansi pemerintah. Aparatur sipil negara (ASN) adalah pegawai negeri sipil dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja yang dilantik oleh pejabat pembina kepegawaian serta diberikan tugas dalam jabatan pemerintahan dan diberikan tugas negara lainnya kemudian digaji berdasarkan peraturan perundang-undangan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dimana metode ini akan memberikan gambaran bagaimana Organizational Citizenship Behavior (OCB) aparatur sipil negara di Sekretariat Daerah Kabupaten Kolaka saat ini. Data penelitian diperoleh melalui penyebaran kuesioner kepada pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten Kolaka. OCB di lingkup Sekretariat Daerah Kabupaten Kolaka telah berjalan dengan baik dan setiap indikator OCB telah dimiliki oleh mayoritas ASN di Sekretariat Daerah Kabupaten Kolaka. Adapun untuk tingkat pencapaiannya Altruism berada pada tingkat pencapaian persentase sebesar 82,9 persen dengan kategori baik, Conscientiousness dengan skor 2271 dan persentase sebesar 84,1 persen berada pada kategori baik, Civic Virtue ada pada tingkat kategori baik dengan persentase sebesar 84,2 persen, Courtesy berada pada tingkat pencapaian paling tinggi dibandingkan indikator yang lain yaitu 87,4 persen dengan kategori sangat baik, dan Sportsmanship dengan jumlah item pernyataan 5 mencapai persentase sebesar 78,2 persen dan berada pada kategori baik. Adapun kesimpulan berdasarkan keterangan di atas terkait tingkat pencapaian setiap indikator dari OCB yaitu untuk variabel OCB berada pada tingkat pencapaian dengan persentase 83,4 persen dengan kategori baik.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

nusantara

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial adalah suatu jurnal multidisiplin yang mencakup berbagai pokok persoalan dalam kajian ilmu-ilmu sosial dan humaniora. Secara khusus jurnal menaruh perhatian, namun tidak hanya terbatas, pada pokok-pokok persoalan tentang perkembangan ilmu pengetahuan sosial ...