Kondisi fisik kampung sebagai bagian dari Perkotaan akan membentuk arah bagi pengembangan sebuah kota ke pinggiran kota. Arah pengembangan suatu kota perlu ditelaah agar keberadaan kampung bisa menjadi pemicu berkembangnya suatu kota. Penelitian ini mengidentifikasi kondisi fisik kampong dan menganalisis kondisi kampung ke arah pengembangan kota. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pengumpulan data menggunakan teknik observasi dan dokumentasi. Analisis menggunakan deskriptif dengan pembahasan berdasarkan pada teori yang ada. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa Kampung Betengsari mampu untuk menjadi arah pengembangan Kota dengan adanya kelengkapan utilitas yang ada.
Copyrights © 2011