Jurnal Bidan Komunitas
Vol 5, No 1 (2022): Edisi Januari

Hubungan Status Gizi, Status Imunisasi dan Perilaku Merokok Keluarga dengan Kejadian ISPA pada Balita di Wilayah Kerja Puskesmas Muara Burnai

Jelly Hutami (Stikes Ganesha Husada Kediri)
Amlah Amlah (Universitas Kader Bangsa)
Eka Rahmawati (Universitas Kader Bangsa)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2022

Abstract

Latar Belakang:ISPA adalah infeksi saluran pernapasan akut yang berlangsung sampai 14 hari yang dapat di tularkan melalui air ludah, darah, bersin, maupun udara pernapasan yang mengandung kuman yang terhirup oleh orang sehat. Tujuan penelitian: mengetahui Hubungan Status Gizi, Status Imunisasi, Dan Perilaku Merokok Keluarga Dengan Kejadian Ispa Pada Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Muara Burnai Kecamatan Lempuing Jaya Kabupaten Ogan Komering Ilir. Metode:Jenis penelitian ini menggunakan metode survey analitik dengan pendekatan cross sectional. populasi dalam penelitian ini adalah ibu yang mempunyai balita umur 1-5 tahun di wilayah puskesmas muara burnai yang berjumlah 2.631 orang sampel penelitian ini berjumlah 74 orang teknik pengambilan sample accidental sampling. Data dianalisis menggunakan uji chi square dengan bantuan program SPSS. Hasil : Penelitian  peroleh Tidak ada hubungan yang bermakna antara Status Gizi dengan penyakit ISPA pada di dapat nilai p.value 0,476 ˂ a = 0.05. ada hubungan yang bermakna antara Status Imunisasi dengan penyakit ISPA pada balita di dapat nilai p.value 0.035 ˂ a = 0.05. ada hubungan yang bermakna antara Perilaku Merokok Keluarga dengan kejadian ISPA pada balita di dapat nilai p.value 0,000 ˂ a = 0.05.Kesimpulan: Ada hubungan antara status imunisasi, dan prilaku merokok keluarga secara simultan dengan kejadian ISPA pada balita di Wilayah Kerja Puskesmas Muara Burnai.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jbk

Publisher

Subject

Health Professions

Description

Jurnal Bidan Komunitas adalah jurnal elektronik yang dikelola oleh Program Studi Kebidanan, Fakultas Farmasi dan Kesehatan, Institut Kesehatan Helvetia (IKH). Jurnal ini memuat artikel penelitian (Research Article) di bidang kesehatan khususnya Kebidanan dengan lingkup: Kehamilan, Persalinan, Nifas, ...