JURNAL PRODUKTIVITAS
Vol 8, No 2 (2021): Jurnal Produktivitas: Jurnal Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Pontianak

Peningkatan Produktivitas: Peran Kemampuan, Lingkungan, dan Motivasi Pada Azzahra Moslem Wear Yogyakarta

Ignatius Soni Kurniawan (Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa Yogyakarta)
Tasya Cahyaningtyas (Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
22 Dec 2021

Abstract

Produktivitas mencerminkan berhasil tidaknya efektivitas dan efisiensi pemanfaatan sumber daya suatu organisasi. Meningkatan produktivitas merupakan tujuan organisasi dimana semua unit atau departemen bekerja sama untuk meningkatkan kinerja. Tujuan dilakukan penelitian ini untuk mengetahui apakah kemampuan kerja, lingkungan kerja, budaya organisasi, dan motivasi dalam bekerja berpengaruh positif pada produktivitas dari pegawai bagian produksi Azzahra Moslem Wear Yogyakarta. Data dikumpulkan dari para 70 karyawan dengan instrumen kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan bekerja dan motivasi dalam bekerja berdampak positif dan signifikan pada produktivitas pegawai. Lingkungan kerja berpengaruh negatif terhadap produktivitas karyawan sehingga hipotesis lingkungan kerja ditolak. Budaya organisasi tidak mempengaruhi secara signifikan produktivitas karyawan

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jp

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Produktivitas ISSN: 2355-1038 (Print) ISSN: 2621-5098 (Online) adalah jurnal ilmiah yang dikelola Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Pontianak untuk mempublikasikan hasil riset/penelitian di bidang ekonomi dan bisnis khususnya ilmu Manajemen. Jurnal Produktivitas Terbit 2 ...