Prevalensi penyakit diabetes mellitus di kabupaten sambas berdasarkan diagnosis dokter sebesar 3.025 kasus. Salah satu upaya untuk mencegah penyakit diabetes mellitus yang aman dan terjangkau adalah dengan memanfaatkan tanaman obat. Metode yang digunakan pada kegiatan ini adalah metode ceramah dan dilanjutkan dengan diskusi tanya jawab. Peserta pada kegiatan ini berupa ibu – ibu PKK desa Tri kembang RT001/ RW001 dimana rata – rata tingkat pendidikan peserta berada pada jenjang sekolah menengah atas (SMA). Dari kegiatan ini, diketahui sebelum disampaikan materi peserta yang memiliki pegetahuan tentang tanaman obat yang dapat mencegah penyakit diabetes mellitus sebesar 45% dan setelah dilakukan penyampaian materi menjadi 97% . Kesimpulan dari kegiatan ini adalah terjadinya peningkatan pengetahuan peserta terkait apa saja tanaman obat yang dapat digunakan untuk mencegah penyakit diabetes dan bagaimana cara menggunakannya.
Copyrights © 2022