Jenius: Journal Education Policy and Elementary Education Issues
Vol. 1 No. 1 (2020): JUNE

Upaya Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Motivasi Kerja Guru di SDIT Taqiyya Rosyida Kartasura Sukoharjo Tahun Ajaran 2019/2020

Nur Istiqomah (SDIT MTA SURAKARTA)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2020

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya kepala sekolah dalam meningkatkan motivasi kerja guru di SDIT Taqiyya Rosyida Kartasura Sukoharjo. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang dilaksanakkan pada bulan November 2019 hingga Mei 2020. Subjek dalam penelitian ini adalah Kepala Sekolah SDIT Taqiyya Rosyida Kartasura. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Uji validitas data melalui triangulasi sumber, metode dan teori. Sedangkan teknik analisis datanya menggunakan model analisis interaktif yang meliputi: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa upaya kepala sekolah dalam meningkatkan motivasi kerja guru adalah melalui pengaturan lingkungan fisik, pengaturan suasana kerja, pemberian motivasi, pendisiplinan, pemberian penghargaan, peningkatan pengembangan pusat sumber belajar, pelatihan atau pelatihan guru secara berkala dan piknik untuk guru.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jenius

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

Journal Education Policy and Elementary Education Issues (JENIUS) is an electronic journal focuses on critical studies of elementary education. It provides an academic platform for professionals and researchers to Investigated the dynamics of learning students at elementary education / Madrasah ...