Penelitian ini bertujuan untuk melihat potensi terjadinya risiko likuiditas pada bank umum syariah kategori BUKU I yakni Maybank Syariah, Victoria Syariah, Bukopin Syariah dan BJB Syariah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Sumber data pada penelitian ini adalah data sekunder yaitu laporan keuangan tahunan Maybank Syariah, Victoria Syariah, Bukopin Syariah dan BJB Syariah. Metode analisis data yang digunakan adalah Stock Based dan Flow Based. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa potensi risiko likuiditas bank umum syariah kategori BUKU I berdasarkan metode stock based dan bobot nilai risiko inheren adalah 1,65 (low) pada Maybank Syariah, 2,7 (moderate) pada Victoria Syariah, 3,15 (moderate) pada Bukopin Syariah dan 3,3 (moderate) pada Bank Jabar Banten Syariah sedangkan pada metode flow based menghasilkan gap negatif sehingga secara keseluruhan bank kategori BUKU I berpotensi mengalami risiko likuiditas.
Copyrights © 2020