Jurnal Sistem Informasi Universitas Dinamika
Vol 5, No 12 (2016)

Rancang Bangun Aplikasi Perpustakaan Pada SMA Negeri 12 Surabaya

Nurdiansah, Adi (Unknown)
Sunarto, Dewiyani (Unknown)
Santoso, Rudi (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Mar 2017

Abstract

SMA Negeri 12 Surabaya merupakan lembaga pendidikan formal yang bertujuan untuk membentuk pengetahuan siswa tentang ilmu pengetahuan. Dalam pelaksanaannya, pendidikan di sekolah ini diberikan kepada siswa dengan mata pelajaran yang harus dikuasainya seperti matematika, bahasa Indonesia, bahasa Inggris, dan lain-lain. Selain dapat materi dari pengajar di kelas, para siswa juga dapat menambah wawasannya dengan membaca buku-buku di perpustakaan.Pada saat ini, perpustakaan di SMA Negeri 12 Surabaya masih mengalami beberapa masalah. Siswa mencari buku yang ingin dipinjam di rak buku secara manual, setelah buku ditemukan siswa membawa buku tersebut ke petugas perpustakaan untuk pencatatan peminjaman ke dalam buku besar. Hal ini membutuhkan waktu yang lumayan lama mulai dari pencarian buku sampai ke proses pencatatan peminjaman ke dalam buku besar. Misalnya proses pencatatan peminjaman ke dalam buku besar memerlukan waktu 5 menit, jika a da 12 siswa yang meminjam buku saat itu juga maka 1 jam sudah terbuang sia -sia hanya untuk pencatatan peminjaman buku perpustakaan ke dalam buku besar.Oleh karena itu, dibutuhkan aplikasi perpustakaan yang akan menyelesaikan permasalahan tersebut. Dengan adanya aplikasi perpustakaan ini diharapkan mampu menyelesaikan permasalahan yang ada sehingga proses kegiatan perpustakaan menjadi lebih efisien, mudah, dan tidak membutuhkan waktu yang lama.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jsika

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Engineering

Description

Jurnal JSIKA adalah jurnal yang menampung publikasi tentang sistem perangkat lunak dan perangkat keras yang mendukung aplikasi khususnya sistem informasi. Jurnal JSIKA menerbitkan artikel mengenai desain dan implementasi, data model, process model, algoritma, perangkat lunak dan perangkat keras ...