Prosiding Konferensi Nasional PKM-CSR
Vol 3 (2020): Peran Perguruan Tinggi dan Dunia Usaha Dalam Pemberdayaan Masyarakat Untuk Menyongsong

Kuliah dan Diskusi Online untuk Komunitas dengan Youtube Analytics

Ihan Martoyo (Universitas Pelita Harapan)



Article Info

Publish Date
14 Dec 2020

Abstract

Pandemi Covid-19 memaksa seluruh perkuliahan di Indonesia untuk beralih kepada modus online. Di satu sisi, materi informasi akademis yang muncul di kanal terbuka seperti Youtube menjadi berlipatganda. Di lain pihak, perlu dilakukan analisis tentang minat komunitas terhadap materi ajar lewat kanal online seperti Youtube dan dampaknya. Untuk meneliti hal tersebut, sekaligus menyediakan materi ajar dan akademis online kepada masyarakat, sejak Maret 2020 sebuah kanal Youtube dipakai untuk memuat berbagai kandungan materi akademis demi layanan komunitas. Materi tersebut mencakup bidang teknik elektro, diskusi filsafat, diskusi teologi dan topik khusus lainnya, seperti online learning. Format materi bervariasi dari format sekitar 5 – 10 menit, format diskusi sekitar 20-30 menit, dan format kuliah panjang sekitar 1 jam. Dengan analisis lewat data di Youtube Analytics dapat disimpulkan bahwa materi dengan durasi pendek di bawah 10 menit dan format diskusi 20-30 menit lebih diminati daripada kuliah panjang. Topik yang lebih menyentuh minat yang luas seperti filsafat atau teologi mendapatkan jumlah pemirsa yang lebih banyak dibandingkan topik sempit seperti teknik, ekonomi dan media. Pada bulan September 2020, kanal Youtube telah mempunyai 124 cuplikan video dan mendapatkan sekitar 100 views/hari. Dari bulan Maret-September 2020, telah terjadi penambahan 196 subscriber, yaitu 70% dari total 280 subscriber yang ada.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

pkmcsr

Publisher

Subject

Humanities Control & Systems Engineering Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Nursing Public Health Social Sciences

Description

Prosiding PKM-CSR merupakan rangkuman hasil Konferensi Nasional Pengabdian kepada Masyarakat dan Corporate Social Responsibilty (PKM-CSR) yang diselenggarakan setiap tahun oleh kolaborasi beberapa Perguruan Tinggi yaitu Universitas Multimedia Nusantara (UMN), Universitas Pelita Harapan (UPH), Swiss ...