Ismart Edu: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi
Vol. 1 No. 02 (2020): Desember

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY TERHADAP HASIL BELAJAR TEKNOLOGI LAYANAN JARINGAN SISWA KELAS XI TKJ SMK NEGERI 5 BITUNG

Janli Marlinda Okra (Universitas Negeri Manado)
Djami Olii (Universitas Negeri Manado)
Parabelem T. D Rompas (Universitas Negeri Manado)



Article Info

Publish Date
08 Feb 2021

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh model pembelajaran discovery terhadap hasil belajar siswa kelas XI TKJ SMK Negeri 5 Bitung. Jenis penelitian yang digunakan adalah True Experimen. Rancangan penelitian adalah Pretest-Posttest Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas XI SMK NEGERI 5 BITUNG, dimana dengan penarikan sampel menggunakan teknik Simple Random Sample, sampel yang diambil berjumlah 30 siswa yang terdiri dari 2 kelas, masing-masing terdiri dari 15 siswa. Berdasarkan hasil penelitian. Data yang terkumpul dengan menguji perbedaan dua rata-rata (uji-t). Data dari hasil penelitian di SMK Negeri 5 Bitung menunjukkan terdapat perbedaan hasil belajar siswa. Hasil belajar dari Teknologi Layanan Jaringan yang menggunakan model pembelajaran discovery lebih tinggi dari hasil belajar siswa yang menggunakan konvensional, dimana rata-rata hasil belajar kelas eksperimen yaitu 83, dibandingkan dengan rata-rata hasil belajar kelas Kontrol yaitu 74.33. Berdasarkan hasil penelitian, terdapat pengaruh model pembelajaran discovery terhadap hasil belajar Teknologi Layanan Jaringan siswa SMK Negeri 5 Bitung.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

ismartedu

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering Other

Description

iSmartEdu: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi adalah jurnal yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Universitas Negeri Manado. iSmartEdu: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi merupakan jurnal ilmiah yang memuat dan menyebarluaskan hasil-hasil penelitian, ...