SPORTIF
Vol. 6 No. 2 (2021): Sportif: Jurnal Pendidikan Jasmani, kesehatan, dan Rekreasi

STUDI LITERATUR LATIHAN VERTICAL JUMP TERHADAP TEKNIK BLOCK PADA PERMAINAN BOLA VOLI

Pardiman (Dosen Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi STKIP Banten)
Aden Wijaya (Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Banten)
Siti Euis Kartika (Mahasiswa Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi)



Article Info

Publish Date
21 Sep 2021

Abstract

Teknik dasar block merupakan salah kunci utama untuk mendapatkan poin dari lawan. Bendungan atau block berfungsi untuk menghadang serangan lawan dari dekat net sekaligus sebagai serangan balik ke pihak lawan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui studi literatur pengaruh latihan vertical jump terhadap teknik block pada permainan bola voli. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian studi literatur yang terdiri dari beberapa sumber seperti sumber primer dan sumber sekunder. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan melalui berbagai sumber yang relevan berupa jurnal maupun buku, maka peneliti menemukan bahwa vertical jump berpengaruh signifikan terhadap teknik dasar block bola voli. Pernyataan ini didukung oleh berbagai penelitian terdahulu. Hal ini terbukti pada penelitian yang telah dilakukan oleh beberapa peneliti yang terdahulu dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan latihan vertical jump terhadap kemampuan block bola voli, hasil yang didapatkan dari penelitian yang telah dilakukan bahwa vertical jump memiliki pengaruh yang positif terhadap teknik block bola voli.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

sportif

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

SPORTIF:Jurnal Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi adalah Jurnal yang dikelola oleh Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Banten yang di terbitkan Program Studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, sebagai wadah bagi peneliti, akademisi, professional, praktisi dan mahasiswa ...