Pembelajran Children Learning in Science (CLIS) menekankan terbangunnya pemahaman sendiri secara aktif, kreatif dan produktif berdasarkan pengetahuan terdahulu dan pengalaman belajar yang bermakna. Dengan menggunakan model pembelajaran Children Learning in Science (CLIS) pada proses pembelajaran PKn dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa. Semakin meningkat kinerja guru dalam menggunakan model pembelajaran Children Learning in Science (CLIS) dalam pembelajaran (CLIS) dalam pembelajaran PKn, maka semakin meningkat aktivitas belajar siswa. Hal ini dapat terlihat dari hasil penelitian pada siswa kelas III jurusan Teknologi Pengolahan hasil Perikanan (TPHP) SPUM Negeri Bone, Yaitu sebagai berikut: Pada eksperimen I kinerja guru mencapai 62,50% dan aktivitas belajar siswa mencapai 64,28%. Pada eksperimen II kinerja guru mencapai 75,00% dan aktivitas belajar siswa mencaoai 67,85%. Pada eksperimen III kinerja guru mencapai 83,33% dan aktivitas belajar siswa mencapai 96,43%.
Copyrights © 2022