Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan)


RANCANGAN ANTENA MIKROSTRIP POLARISASI CIRCULAR DUAL FEED DENGAN FREKUENSI 1090 MHZ UNTUK ADS-B

Barkah Rahman Hakim (Politeknik Penerbangan Surabaya)
Bambang Bagus Harianto (Politeknik Penerbangan Surabaya)
Elly Pudjiastuti (Politeknik Penerbangan Surabaya)



Article Info

Publish Date
30 Nov -0001

Abstract

Automatic Dependent Surveillance-Broadcast (ADS-B) adalah teknik pengawasan kooperatif yang digunakan dalam pengelolaan ruang lalu lintas udara, penulis ingin mengembangkan desain antena mikrostrip umpan ganda dengan polarisasi melingkar pada frekuensi 1090 MHz untuk ukuran ADS-B antena lebih efisien dan memakan lebih sedikit ruang. Dalam pembuatan suatu desain antena diperlukan suatu perancangan menggunakan aplikasi CST (Computer Simulation Technolgy) dan menganalisa performansi antena mikrostrip dual feed dengan polarisasi sirkular pada frekuensi 1090 MHz, untuk menunjukkan antena tersebut memiliki polarisasi sirkular , nilai rasio aksial kurang dari -3 dB. Pada penelitian ini dilakukan perancangan antena untuk ADS-B dengan polarisasi. Antena ini memiliki panjang substrat (Wg) 80 mm, lebar substrat (Lg) 90 mm, panjang patch (W) 57.420 mm, lebar patch (L) 47.314 mm, lebar feed channel 50 (w) 3.000 mm , lebar saluran umpan 100 (w) 0,583 mm.

Copyrights © 0000