Jurnal Ilmiah FONEMA : Jurnal Edukasi Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 3 No 2 (2020)

Teknik Persuasif pada Paidpromote Produk di Instagram Fanbase K-Pop Indonesia

Kulup, Luluk Isani (Unknown)
Nursafitri, Anisa (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2020

Abstract

Penelitian ini dibuat untuk menjelaskan teknik persuasif yang digunakan dalam promosi produk berbayar di instagram fanbase K-POP Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif. Data dalam penelitian ini adalah semua tulisan pada caption yang tertera pada unggahan produk yang diiklankan di Instagram. Sumber data penelitian ini diambil dari iklan produk yang diunggah ke akun fanbase KPOP Indonesia di Instagram. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi, dilakukan screenshot iklan di akun fanbase KPOP Indonesia. Hasil studi Promosikan Produk Berbayar di Instagram Fanbase K-POP Indonesia didapatkan semua teknik yang dijelaskan oleh Keraf (2007). Teknik persuasif tersebut adalah teknik sugesti, teknik substitusi, teknik konformitas, teknik rasionalisasi, teknik identifikasi, teknik kompensasi, dan teknik proyeksi.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

pbs

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Jurnal Ilmiah FONEMA : Jurnal Edukasi Bahasa dan Sastra Indonesia merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Keguruan dan Pendidikan Universitas Dr. Soetomo dengan frekuensi terbit dua kali dalam setahun, yaitu pada bulan Mei dan November. Jurnal ilmiah fonema berisi tulisan yang berasal ...