EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN
Vol 4, No 1 (2022): February Pages 1-1600

Meningkatan Motivasi Belajar Peserta Didik pada Pembelajaran Tatap Muka Usai Belajar Online Akibat Pandemi Covid-19

Syarifuddin Syarifuddin (Universitas Lambung Mangkurat, Indonesia)
St Aisyah (Univeristas Terbuka, Indonesia)
Yuli Triana (Universitas Terbuka, Indonesia)



Article Info

Publish Date
16 Dec 2021

Abstract

Tahun 2021 pembelajaran tatap muka mulai diberlakukan kembali, namun akibat pembelajaran daring banyak peserta didik mengalami penurunan kemampuan akademiknya. Tujuan Artikel ini untuk menemukan solusi agar peserta didik yang mengalami kejenuhan dalam belajar dan cenderung memperoleh ketidakmajuan dalam hasil belajar dapat terdorong untuk kembali semangat belajar sehingga memiliki prestasi belajar yang bagus juga. Artikel ini menggunakan pendekatan konseptual dengan desain literature review. Hasil yang diperoleh dari beberapa studi leterasi yang dilakukan, peserta didik banyak mengalami penurunan prestasi belajar karna tidak maksimalnya proses pembelajaran yang dilakukan secara daring, peserta didik juga tidak termotivasi mengikuti pembelajaran dengan baik serta banyaknya beban tugas selama proses pembelajaran daring berlangsung. Hal tersebut berimbas pada pembelajaran tatap muka yang sudah dilakukan, peserta didik banyak yang tidak paham tentang materi-materi pembelajaran yang telah diberikan selama proses pembelajaran daring, sehingga perlu adanya inovasi dalam proses penyampaikan materi dikelas agar dapat menarik simpati peserta didik untuk kembali semangat belajar dan termotivasi untuk meningkatkan prestasi belajarnya. Artikel ini menawarkan beberapa metode yang dapat dilakukan untuk menarik simpati dan meningkatkan kemampuan belajar peserta didik berbasis revolusi industri (penggunaan teknologi) dalam proses pembelajaran.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

Fokus dan scope Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan meliputi hasil kajian ilmiah di bidang pendidikan baik yang dilakukan oleh guru, dosen maupun peneliti independent. Kajian tersebut meliputi, filsafat pendidikan, psikologi pndidikan, bimbingan dan konseling pendidikan, metodologi pendidikan, analisis ...