Jurnal Perawat Indonesia
Vol. 5 No. 2 (2021): August 2021

Hubungan Kerja Tim dengan Missed Nursing Care dalam Perawatan Pasien di Rumah Sakit

rahani ayu amalia (Unknown)
Kuswantoro Rusca Putra (Unknown)
Ike Nesdia Rahmawati3 (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Dec 2021

Abstract

Perawat memiliki peran penting dalam memberikan asuhan keperawatan tanpa terlewat. Kejadian missed nursing care dapat mengakibatkan permasalahan yang dapat menurunkan kualitas kepuasan pasien. Kualitas ini dapat dipertahankan dengan kerja tim yang efektif. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara kerja tim dengan missed nursing care dalam perawatan pasien di rumah sakit. Penelitian Cross-sectional ini dilakukan secara online kepada 93 perawat. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner MIISSCARE survey untuk mengukur kejadian missed nursing care dan nursing teamwork survey (NTS) untuk mengukur kerja tim. Teknik sampling yang digunakan penelitian ini adalah nonprobability sampling dengan pendekatan consecutive sampling. Data dianalisis melalui statistik deskriptif dan uji Spearman’s-Rho dengan alpha <0,05. Hasil penelitian ini yaitu mean missed nursing care 1.33, mean kerja tim 4.61, dan uji korelasi menunjukkan nilai p value= 0,000 r= -0,548 bahwa ada hubungan antara kerja tim dengan missed nursing care. Sehingga, diharapkan perawat mampu mempertahankan kerja tim dengan baik dan dapat mengikuti pelatihan kerja tim perawat. Kata Kunci: Missed Nursing Care, Kerja Tim, Perawat

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jpi

Publisher

Subject

Health Professions Nursing

Description

Jurnal Perawat Indonesia (e-ISSN 2548-7051) diterbitkan oleh Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Tengah. Jurnal Perawat Indonesia atau disingkat JPI ini terbit 2 kali setahun. Jurnal ini mempublikasi artikel-artikel dalam bidang ilmu keperawatan. Jurnal Perawat Indonesia menerima ...