Siddhayatra: Jurnal Arkeologi
Vol 24, No 1 (2019): JURNAL ARKEOLOGI SIDDHAYATRA

SUNTINGAN TEKS DAN ANALISIS ISI TEKS PADA NASKAH ULU SUMATERA SELATAN DALAM KOLEKSI PETI PNRI NO 91/3+

Ramadhona, Nuzulur (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Nov 2021

Abstract

Sumatera Selatan telah mengenal tradisi tulis mulai dari Abad VII hingga saat ini dengan ditemukannya artefak beraksara Sanskerta, Arab Melayu, ulu, Jawa, dan Latin. Naskah Ulu merupakan naskah yang banyak berkembang dan tersebar di daerah perdalaman Sumatera Selatan. Naskah Peti 91/3+ merupakan salah satu naskah koleksi PNRI beraksara Ulu dan berdialek Melayu daerah Sumatera Selatan. Masalah penelitian ini yaitu bagaimana Suntingan dan analisis isi naskah Peti No. 91/3+ tersebut. Tujuan penelitian untuk menyunting dan mengetahui isi naskah tersebut. Metode filologi yang digunakan dalam penelitian ini yang menyajikan edisi teks dengan menggambarkan fisik naskah yang akan diteliti. Naskah Peti No.91/3+ berbahan bambu berwarna coklat masih dalam keadaan utuh.Naskah Peti No.91/3+ menceritakan tentang sebuah perjalanan seorang pelaut dan hukum suatu perkara. Naskah ini ditulisan oleh penulis naskah sekitar akhir abad ke 15 atau awal abad ke 16.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

siddhayatra

Publisher

Subject

Arts

Description

Siddhayatra publishes papers devoted to a broad scope in archaeological research comprises quaternary and prehistory, classical archaeology, colonial archaeology, maritime archaeology, epigraphy, ethnoarchaeology, paleoanthropology, zooarchaeology, geoarchaeology and other applied science related ...