BELIA
Vol 2, No 1 (2014)

PENINGKATAN KEMAMPUAN KOGNITIF MENGENAL WARNA MELALUI PERMAINAN MENCAMPUR WARNA DENGAN MEDIA BAHAN ALAM PADA ANAK

Fajrin, Shofa Afriyani ( IKIP Veteran Semarang)



Article Info

Publish Date
30 May 2014

Abstract

Kemampuan kognitif diperlukan oleh anak dalam rangka mengembangkan pengetahuan tentang apa yang anak dengar, rasa, raba ataupun ia cium panca indera yang ia miliki.. Mengenal sains pencampuran warna menurut Howard Gardner (2000: 23) dalam bukunya tentang multiple intelegensi termasuk kecerdasan visual spasial. Namun sayang dalam pembelajaran kognitif khususnya pembelajaran sains masih banyak kendala yang terjadi di lapangan, salah satunya adalah kurangnya kreativitas guru dalam membuat media pembelajaran terutama dalam mengenalkan warna pada anak pada anak.  Rumusan masalah dalam penelitian ini dapat di rumuskan sebagai berikut : a) Bagaimanakah tingkat perkembangan kognitif anak Kelompok B TK Plus Latansa Demak ? b) Apakah kegiatan mencampur warna dapat meningkatkan kemampuan kognitif anak Kelompok B TK Plus Latansa Demak?. Adapun tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut : 1) Untuk mendeskripsikan kemampuan kognitif anak Kelompok B TK Plus Latansa Demak. 2) Untuk mengetahui efektivitas kegiatan mencampur warna dalam meningkatkan kemampuan kognitif anak. Berdasarkan hasil observasi dan penelitian dilakukan dengan berpedoman pada beberapa aspek atau indikator yang meliputi : Anak mampu bermain warna dengan berbagai media, Anak mampu melukis dengan jari menggunakan bahan alam, Anak mampu menggambar bebas dengan media bahan alam, Anak mampu melakukan percobaan mencampur warna, Anak mampu menceritakan hasil percobaan sederhana. Setelah dilaksanakan penelitian yang berjalan selama dua siklus, terbukti bahwa ternyata ada perubahan setelah dilakukan tindakan atau setelah diterapkan metode yang sesuai saatbermainsainsmencampurwarna. Berikut ini adalah pemaparan peningkatan hasil belajar pada siklus I dan siklus II dapat dilihat nilai rata-rata anak  pada siklus 1 adalah 2,84 dengan persentase ketuntasan belajar 68,8% sedangkan pada siklus II, nilai rata-rata anak 3,4 dengan persentase ketuntasan belajar 93,6%. kesimpulan yang dapat diambil dari penelitian ini adalah kegiatan mencampur warna dengan bahan alam mampu meningkatkan kemampuan kognitif / sains  anak TK Plus Latansa Jogoloyo Wonosalam Demak.  Kata Kunci : Kemampuan kognitif, mengenal warna, mencampur warna, media bahan alam

Copyrights © 2014